Panduan Penulis
JUPEMAS: Jurnal Pengabdian Masyarakat merupakan media publikasi ilmiah hasil pengabdian masyarakat civitas akademika dibidang Keperawatan, Kebidanan, Kesehatan Masyarakat, dan Farmasi. JUPEMAS dikelola oleh Asosiasi Institusi Pendidikan Tinggi Vokasi Keperawatan Indonesia Regional 1 Sumatera Utara. JUPEMAS terbit pada bulan Februari dan Agustus. Biaya publikasi yang dikenakan untuk setiap artikel sebesar Rp. 100.000,- (seratus ribu rupiah) untuk artikel dalam bentuk online.
JUPEMAS bertujuan untuk memberikan kontribusi sebesar mungkin pada pengembangan keilmuan kesehatan terutama dalam bidang Keperawatan, Kebidanan, Kesehatan Masyarakat, dan Farmasi. Publikasi ditujuan untuk mengenalkan secara luas kepada civitas akademika maupun stakeholder mengenai perkembangan yang terjadi pada area Keperawatan, Kebidanan, Kesehatan Masyarakat, dan Farmasi, termasuk dalam hal ini adalah upaya promotif, preventif, rehabilitatif dan kuratif.
JUPEMAS tidak menutup diri kepada semua profesi kesehatan yang ingin melakukan publikasi pada jurnal ini selama topik yang diajukan masih berkaitan dengan bidang Keperawatan, Kebidanan, Kesehatan Masyarakat, dan Farmasi. Kami mengundang semua civitas akademika dan stakeholder untuk dapat berkontribusi dalam JUPEMAS.
Privacy Statement
Nama penulis (author) dan alamat e-mail yang dimasukkan dalam JUPEMAS hanya akan digunakan secara eksklusif untuk tujuan dari publikasi naskah yang diajukan dan tidak digunakan dan tidak diperkenankan untuk tujuan lain atau pihak lain yang tidak berkepentingan